Membaca informasi teks dalam sebuah Video terkadang dapat melelahkan , terutama apabila tulisan tersebut penuh dengan kalimat yang panjang.
Ada tulisan yang terlihat terlalu besar hingga terlihat padat.Â
atau terkadang tulisan yang sulit terbaca karena menggunakan ukuran mini.
Supaya tidak melakukan hal yang salah dalam tulisan ini Saya ingin membagikan Tips Pengaturan Ukuran Teks Video yang dapat mudah dipelajari oleh siapa saja.
Gunakan Ukuran besar untuk Headline / Judul / Emphasized
Untuk ukuran Headline / Judul atau pun Kata-kata penekanan (emphasized) Kita dapat mengunakan pengaturan Font yang tebal dengan ukuran 100 – 250 pt.Â
- Ukuran teks 100-250pt
- 1 Kalimat tidak lebih dari 4 kata
Gunakan jenis font jelas untuk tulisan Subtitle / Story
contoh ukuran teks subtitle atau story teks
Menggunakan Jarak Kosong / Negative Space untuk tulisan panjang
untuk informasi atau cerita yang panjang manfaatkan Spasi atau jarak kosong di setiap paragraf. Fungsinya untuk memberikan kesan tulisan tidak padat.
contoh ukuran memanfaatkan jarak kosong setiap paragraf
Menggunakan Font Tebal dan Kalimat Singkat
Untuk Kalimat yang singkat Kita dapat menggunakan jenis Font tebal dan berukuran besar untuk menghasilkan tampilan desain yang eye catchy dan tulisan yang mudah dibaca oleh penonton.Â
- Kalimat yang singkat padat
- 1 baris kalimat tidak melebihi 6 kata
- Ukuran font 100 – 120 pt
contoh tulisan tebal untuk kalimat singkat dan padat
contoh tulisan tebal untuk video instagram
Dua Contoh Kesalahan Ukuran teks
Berikut ini adalah dua contoh desain kesalahan ukuran teks yang sering kita lihat.
- gambar m1 , ukuran font terlalu besar sehingga memberikan kesan tulisan terlalu banyak .
- gambar m2 , ukuran font kurang besar membuat kalimat menjadi panjang
gambar m.1
gambar m.2
Jangan Terlalu Besar Jangan Terlalu Kecil
Bila terlalu besar tulisan akan terlalu memenuhi area video , sebaliknya bila tulisan terlalu kecil maka akan memberikan kesan tulisan terlalu panjang.
Untuk mendapatkan hasil yang optimal kita harus menyesuaikan Jenis & Ukuran font berdasarkan informasi yang ingin disampaikan.
Ringkasan Tips Pengaturan Ukuran Teks Video
- Jangan ragu untuk menggunakan font tebal & besar
- 1 Kalimat tulisan tidak lebih dari 6 kataÂ
- Gunakan kata-kata yang singkat dan padat
- Jangan bikin mata penonton lelah