Belum Lama ini Saya mendapatkan Hadiah Gadget alat pemotong bumbu dapur elektrik . 

Alat pemotong bumbu dapur yang menggunakan tenaga baterai dengan 2 mata pisau dengan fitur yang sangat mudah dibersihkan. 

Tapi baru 2 minggu digunakan Mesin tersebut sudah tidak dapat berfungsi normal . 

Mesin nya mengeluarkan suara keras tetapi pisau nya tidak berputar kencang. 

Dengan sedikit Kesal Istri saya pun mengeluarkan kata-kata kasar

cara mudah design gear 3d printer 1 H3NDY

“Dasar barang Chin* piece of sh*t “ 

Saya pun mengambil kesempatan ini untuk langsung membongkar alat tersebut untuk dipelajari . 

Setelah sekitar 10 menit dibongkar Saya menemukan permasalahan utama-nya yaitu gigi dari kedua gear tersebut ternyata sudah patah … 

Dalam kesempatan ini Saya ingin bereksperimen untuk membuat Gear pengganti menggunakan 3D Printer .

Yang jadi tantangan adalah bagaimana Caranya membuat ukuran Model Gear 3D dengan ukuran yang benar ? Sedangkan Saya tidak memiliki alat pengukur mikro yang super akurat . 

Setelah menghabiskan waktu total 18 jam kerja dan 12x print gear salah ukuran . Akhirnya saya menemukan cara yang lebih efisien dan akurat.

Hendy

Ilustrasi Proses

cara mudah design gear 3d printer 2 H3NDY
ilustrasi proses pembuatan gear

Foto benda dengan penggaris

Jadi Trik-nya adalah Kita melakukan dokumentasi foto bersama penggaris untuk membantu kita pada proses croping skala 1:1 .

Pada kasus ini Saya melakukan foto kedua gear menggunakan cutting board yang memiliki garis-garis kotak .

cara mudah design gear 3d printer 3 H3NDY
melakukan crop dengan skala 1:1

step berikutnya salah melakukan crop foto tersebut menyesuaikan 4 kotak ( 2x2cm) 

dengan begitu Saya mendapatkan mendapatkan gambar Gear dengan skala 1:1 

Membuat model 2D menggunakan teknik tracing

Pada tahap ini Saya membuat model gear 2D menggunakan teknik tracing dari foto berskala 1:1 .

Dengan Foto ukuran skala 1:1 Saya bisa mengetahui detail ukuran gear tersebut. ( diameter, gigi , lubang shaft , dsb ) 

cara mudah design gear 3d printer 4 H3NDY
model gear 2d menggunakan teknik tracing

Software yang digunakan Adobe Illustrator .

(*) Sebenarnya bisa saja kita melakukan proses tracing langsung menggunakan software 3D CAD  hanya saja saya lebih nyaman menggunakan AI.

(**) Saya menambahkan Offset + 0.2 mm untuk mengatasi ukuran mengecil pada proses 3d printing.

cara mudah design gear 3d printer 5 H3NDY
export file 2d vector menjadi AUTOCAD DRAWING

Step berikutnya adalah melakukan Export gambar 2D menjadi File Autocad drawing . 

Dengan file autocad kita dapat melakukan modifikasi gambar menggunakan software CAD 3D manapun .

 

Membuat model 3D menggunakan file Autocad

Pada tahap ini Saya hanya melakukan import & modifikasi file Autocad ke dalam sketchup .

cara mudah design gear 3d printer 6 H3NDY
desain gear dalam 3D CAD
cara mudah design gear 3d printer 7 H3NDY
desain gear dalam 3D CAD

pada proses nya saya hanya melakukan Extrude pada bagian Z menyesuaikan dengan ketebalan Gear asli . 

Mempersiapkan Model 3D STL pemrograman mesin 3d.

Setelah kita memiliki Model 3D step berikutnya yaitu mempersiapkan model tersebut menjadi file STL .  

Model STL adalah standar model yang digunakan oleh program CURA untuk proses pemrograman mesin 3D printer .

cara mudah design gear 3d printer 8 H3NDY
melakukan konfigurasi melakukan program Cura

Pada proses ini Saya melakukan konfigurasi untuk hasil akhir bentuk yang akan di print oleh mesin . 

  • Tinggi
  • Diameter
  • Ketebalan plastik 
  • Plastik yang digunakan 
  • Head yang digunakan 
  • DLL

Setelah semua sudah benar proses selanjutnya adalah melakukan Slicing untuk mendapatkan file G-code . 

Hasil akhir desain Gear

Ketika blog ini ditulis Gear tersebut sudah Kami gunakan lebih dari 1 bulan. Walau mesin nya terdengar lebih sedikit keras di bandingkan awal beli 

Ringkasan cara mudah design gear 3d printer

  • Ketika blog ini ditulis Gear tersebut sudah Kami gunakan lebih dari 1 bulan dan berfungsi normal .
  • Suara mesin terdengar lebih keras dibandingkan menggunakan gear original .
  • Proses experiment pembuatan Gear salah hingga 12x , bila kita total biaya-nya lebih mahal dari pada membeli mesin pemotong yang baru .